Cari Blog Ini

Selasa, 16 Juni 2009

kinerja kejaksaan RI

Kalau kita lihat kasus Prita mulyasari kita pasti prihatin dengan wajah dunia keadilan di Indonesia. Kejaksaan RI kapan bisa berubah, sudah banyak kasus menimpa tapi tidak ada jera-jeranya. Kepala Kejaksaan sendiri yang mengakui bahwa ada ke tidak profesionalisme dalam kasus penanganan Prita. Kapan Kejaksaan akan mulai memperbaiki citra yang ada. Kejaksaan harusnya menjadi lembaga yang dapat dipercaya oleh masyarakat Indonesia, tapi apa yang terjadi sekarang ini...sungguh mengecewakan. Mungkin kalau kemarin kasus prita tidak di blow up media massa, kepela Kejaksaan tidak mengetahuinya sampai sekarang dan Prita pasti masih ditahan. Bagian pengawasan kinerja di kejaksaan pasti juga tidak mengetahuinya kalau tidak di blow up media massa, terus bagaimana kinerja dari bagian pengawasan, justru media massa tahu duluan daripada mereka, apa media massa saja yang jadi pengawas kinerja kejaksaan, karena terbukti kinerja media massa lebih baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar